ARUSBAWAH.CO - Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Kota Samarinda, melalui Kepala Bidang Sumber Daya Air, Hendra Kusuma menyerukan dan memulai gerakan irigasi bersih kepada warga sekitar Bendungan Lempake.
Langka Pemerintah Kota Samarinda berkomitmen dalam meningkatkan indeks ketahanan pangan sebagaimana permintaan dari Presiden Joko widodo.
Agar Kota penyangga Ibu Kota Negara (IKN) dapat menjadi lumbung ketahanan pangan di wilayah IKN sendiri.
Terkait dengan hal tersebut Pemerintah Samarinda (PUPR) melakukan langkah - langkah untuk meningkatkan hasil panen dengan pemeliharaan operasional pada saluran irigasi dan pemanfaatan sumber daya air sekitar bendungan.
Diwawancara pada Sabtu (14/9/2024), Hendra Kusuma menyampaikan kegiatan gerakan air bersih ini diikuti oleh 1000 petani dan para warga sekitar Bendungan Lempake.
“Jumlah yang mengikuti aksi gerakan bersih ini totalnya 1000,”ucapnya
“Selain dari para petani, kami libatkan juga para warga sekitaran irigasi tersebut,”tambahnya.
Selain para warga yang terlibat pemerintah akan menurunkan alat berat untuk mempermudah pekerjaan dalam tahap pembersihan.
Tag