ARUSBAWAH.CO - Pembangunan RSUD dr. Kanujoso Djatiwibowo Balikpapan yang molor dari jadwal menjadi perhatian serius Komisi III DPRD Kalimantan Timur (Kaltim).
Keterlambatan proyek itu memicu kekhawatiran masyarakat karena menyangkut pelayanan kesehatan yang krusial.
Untuk merespons keluhan warga, Komisi III langsung turun ke lapangan melakukan inspeksi mendadak (sidak) pada, Jumat (17/01/2025).
Sugiyono, salah satu anggota Komisi III yang ikut dalam sidak itu, juga menjelaskan bahwa sidak ini memastikan progres pembangunan dan mengevaluasi kendala di lapangan.
"Kalau bicara rumah sakit dr. Kanujoso, kita hanya lihat progresnya aja. Sampai sekarang, pekerjaan baru selesai beberapa persen. Ini jauh dari target," ujar Sugiyono saat usai gelar reses di Perumahan Graha Mandiri 2, Blok Q Samarinda.
Sidak itu juga diikuti sejumlah anggota Komisi III lainnya, termasuk Ketua Komisi Abdulloh, Wakil Ketua Akhmed Reza Pahlevi, Sekretaris Abdurahman KA, dan anggota lainnya seperti Baharuddin Muin, Sayid Muziburrachman, serta Subandi.
Tag