ARUSBAWAH.CO - Program makan bergizi gratis untuk siswa sekolah di Kota Samarinda masih banyak mengahadapi persoalan.
Meski sudah mendapat dukungan dari DPRD Kota Samarinda, pelaksanaannya masih terkendala banyak hal, terutama soal anggaran.
Anggota DPRD Komisi II Kota Samarinda, Sani Bin Husain, mengungkapkan bahwa Pemkot sudah menyiapkan anggaran sebesar 6,5 persen dari APBD 2025 untuk mendukung program ini.
Namun, kepastian angka itu masih menunggu petunjuk teknis (juknis) dari pemerintah pusat.
"Anggaran memang sudah direncanakan. Tapi kita tidak bisa gegabah karena juknisnya belum turun. Ini jadi tantangan besar buat kita," kata Sani saat dihubungi, Sabtu (25/01/2025).
Saat ini, program tersebut baru diterapkan di satu sekolah di Samarinda dengan estimasi biaya Rp12.500 per porsi.
Tag