Arus Terkini

Bukan Seribu Dua Ribu! Keterangan Pekerja dan Mandor, Akumulasi Tunggakan Kontraktor Teras Samarinda Sekitar Setengah Miliar

Rabu, 18 September 2024 11:30

TRC PPA Kaltim dengan Disnaker Samarinda saat melakukan diskusi/ Foto: HO

ARUSBAWAH.CO - Update terbaru soal tunggakan hak pekerja yang klaim belum mendapatkan gaji dari kontraktor pembangunan Teras Kota Samarinda, akumulasi nilai tunggakannya mencapai sekitar Rp 500 juta atau setengah miliar.

Hal itu dijelaskan Kuasa Hukum TRC PPA Kaltim, Sudirman yang menangani persoalan hukum dari para pekerja dan mandor pembangunan Teras Kota Samarinda yang dikerjakan oleh PT. Samudra Anugrah Indah Permai.

Untuk bisa mencarikan solusi atas hal ini, pada Rabu (19/9/2024), Tim TRC PPA Kaltim kembali mendatangi Kantor Disnaker Samarinda untuk menyerahkan laporan akan tunggakan perusahaan ini.

Laporan itu disusun berdasarkan keterangan dari pekerja dan mandor yang mengaku belum mendapatkan hak-hak mereka berupa gaji dari pihak perusahaan kontraktor.

Jumlah pekerjanya mencapai 70 orang, tetapi data yang baru masuk ke TRC PPA barulah 60 pekerja.

"Untuk data yang kami masukkan jumlahnya sekitar 60 lebih (pekerja). Dan akan segera menyusul sisa tambahannya, karena masih kami data untuk jumlah terkait berapa yang harus diterima," tambahnya.

Dalam laporan yang diserahkan ke Disnaker Samarinda itu, tertera pula nama-nama pekerja yang klaim belum mendapatkan hak mereka itu.

Tag

MORE