Bahlil Dilantik Jadi Menteri ESDM, PWYP Beber Pekerjaan Rumah Harus Diselesaikan! Diminta Tak Sibuk Urus Parpol
ARUSBAWAH.CO - Publish What You Pay (PWYP) Indonesia membeber beberapa pekerjaan rumah yang harus diselesaikan oleh Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) yang baru dilantik Bahlil Lahadalia.
Diketahui, Presiden Jokowi kembali lakukan reshuffle kabinet di ujung masa pemerintahannya yang tersisa dua bulan ini.
Salah satunya pergantian kursi Menteri ESDM, yang sebelumnya dijabat Arifin Tasrif, kini diserahkan kepada Bahlil Lahadalia.
Pelantikan Bahlil sebagai Menteri ESDM dilakukan bersama dua menteri baru lainnya di Istana Negara, Senin (19/8/2024).
Aryanto Nugroho, Koordinator Nasional koalisi Publish What You Pay (PWYP) Indonesia menyebut bahwa reshuffle kabinet kali ini, syarat dengan nuansa politik.
Sementara jabatan Menteri ESDM merupakan jabatan yang penting dan strategis khususnya berkaitan dengan tata kelola sektor energi dan sumber daya alam di Indonesia, terlebih lagi dalam konteks Indonesia di masa transisi energi seperti saat ini.
Tag