ARUSBAWAH.CO – Setelah berbulan-bulan menunggu kepastian, para pekerja proyek Teras Samarinda akhirnya menerima upah mereka secara bertahap dari pihak kontraktor PT Samudra Anugrah Indah Permai (SAIP).
Hal itu di sampaikan Tim Reaksi Cepat Perlindungan Perempuan dan Anak (TRC PPA) melalui penasihat hukumnya, Sudirman, saat dihubungi oleh redaksi Arusbawah.co, Senin (24/03/2025)
Pria yang Akrab disapa Dirman itu mengatakan bahwa sebagian besar pekerja telah menerima pembayaran yang dijanjikan pada 24 Maret ini.
"Semua yang saya advokasi, dari empat mandor yang membawahi 81 pekerja, sudah dua (mandor) yang dibayarkan. Nah, dua lainnya saya belum dapat konfirmasi pasti, karena nomor mereka tidak aktif," ungkap Sudirman.
Selain para pekerja yang berada di bawah naungan mandor, Sudirman juga memastikan bahwa dua petugas keamanan dan satu operator alat berat juga telah menerima hak mereka secara penuh.
"Jadi tinggal dua orang mandor lagi yang belum bisa saya pastikan. Tapi kemungkinan besar juga sudah dibayar, hanya saja saya belum dapat konfirmasi dari mereka," tambahnya.
Dalam proyek Teras Samarinda Segmen I, empat mandor mengawasi puluhan pekerja dengan jumlah upah yang bervariasi.
Dari informasi yang redaksi terima, setiap mandor menerima pembayaran sekitar Rp100 juta lebih untuk membayar para pekerja yang berada di bawahnya.
Tag