"Kita butuh tenaga ekstra dari kawan-kawan PPK untuk memberikan sosialisasi serta pendidikan pemilih guna meningkatkan partisipasi," tegas Purnomo.
Sebanyak lima bentuk kegiatan akan dilaksanakan sebagai bagian dari sosialisasi kepada masyarakat.
Kegiatan ini akan diperluas penyebarannya melalui media sosial agar informasi dapat lebih cepat sampai kepada masyarakat luas.
Purnomo juga menekankan pentingnya para PPK untuk menjaga integritas dan netralitas selama proses pemilu berlangsung.
Ia memperingatkan bahwa polarisasi politik bisa sangat berbahaya, terutama jika penyelenggara pemilu terlibat dalam keberpihakan.
"Kami berharap PPK bisa berkreasi dalam menyampaikan sosialisasi dan pendidikan pemilih, serta menjaga integritas penyelenggara. Jangan sampai KPU tidak netral atau terafiliasi dengan pihak manapun," tutupnya. (adv)
Tag