Arus Terkini

Gaji Guru Naik Rp 2 Juta atau Rp 500 Ribu Nih? Penjelasan Pihak Istana

Selasa, 3 Desember 2024 7:42

Kolase potret Prabowo Subianto dan para guru/ Kolase oleh arusbawah.co

"Tapi guru non ASN yang baru mendapatkan sertifikat di tahun 2024. Nanti mereka langsung dapat tambahan tunjangan sebesar Rp 2 juta. Jadi dia enggak merintis dari Rp 1,5 (juta) dulu, dia langsung Rp 2 juta," lanjutnya lagi.

Penjelasan lebih lanjut soal ini, juga disampaikan Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah (Mendikdasmen) Abdul Mu'ti.

Ia menjelaskan skema peningkatan kesejahteraan guru tersebut dilakukan lewat pemberian tunjangan profesi.

"Ya, jadi begini, jadi yang guru non-ASN honorer itu dengan dapat sertifikasi, maka pendapatan dia akan menjadi Rp 2 juta. Itu di luar gaji dia di sekolah-sekolah asalnya, ya. Jadi dia kan sudah punya gaji di sekolah asalnya itu, yang gaji itu bervariasi menurut kemampuan sekolah. Tapi, dengan dia sertifikasi, maka dia akan dapat tunjangan sertifikasi sebesar Rp 2 juta," jelas Mu'ti dalam tayangan YouTube Sekretariat Presiden, Rabu (27/11/2024). (pra)

Ads Arusbawah.co
Tag

MORE