Arus Terkini

Dugaan Pencabulan Balita di Balikpapan, Kecurigaan Ibu Korban Bermula dari Sini.... 

Sabtu, 21 Desember 2024 8:57

Ilustrasi pencabulan

Dalam laporannya, ibu korban menduga bahwa pelaku adalah pemilik kos yang tinggal tidak jauh dari rumah mereka.

Dugaan tersebut muncul setelah anak korban terakhir kali terlihat digendong oleh terlapor, sebelum ditemukan tanda-tanda yang mencurigakan.

Namun, saat diperiksa, terlapor membantah telah melakukan perbuatan yang dituduhkan.

“Dari hasil pemeriksaan, terlapor menyatakan tidak pernah melakukan tindakan yang dituduhkan dan tidak ada bukti yang memperkuat,” jelas AKBP Musliadi.

Selain itu, korban yang masih balita berusia dua tahun belum mampu memberikan keterangan secara langsung sehingga polisi terpaksa melakukan asesmen psikologis untuk memperoleh informasi.

Hal ini disebabkan kemampuan komunikasi korban yang masih sangat terbatas.

Terbaru, untuk mengungkap kebenaran, polisi telah memeriksa beberapa saksi yang memiliki kedekatan dengan korban.

Sejauh ini, sebanyak 8 orang telah dimintai keterangan, termasuk keluarga korban dan tetangga sekitar.

Saksi-saksi ini diminta untuk memberikan informasi yang bisa membantu dalam mengungkap peristiwa yang terjadi.

“Yang kami periksa adalah keluarga korban serta tetangga yang mungkin pernah melihat atau mengetahui kejadian-kejadian yang terjadi di sekitar rumah korban,” ujar AKBP Musliadi.

Namun, meskipun pemeriksaan telah dilakukan, hasilnya belum menunjukkan bukti yang mengarah pada pelaku.

Minimnya bukti fisik dan ketiadaan saksi yang melihat langsung kejadian membuat polisi kesulitan untuk mengungkapkan kejadian dengan pasti.

Ditambah lagi, karena korban masih terlalu muda untuk memberikan keterangan, polisi mengandalkan asesmen psikologis untuk menggali informasi lebih lanjut.

Meski menghadapi berbagai kendala, pihak kepolisian berkomitmen untuk terus mencari bukti yang dapat mengungkap kebenaran. (naf/apr/pra)

Tag

MORE