Arus Terkini

Anggota Dewan di Samarinda Minta Kontraktor Teras Samarinda Diblacklist, Anhar: Kita yang Repot

Selasa, 19 November 2024 14:43

Anggota DPRD Samarinda, Anhar saat diwawancara usai hearing di kantor dewan/ arusbawah.co

ARUSBAWAH.CO - Anggota Komisi IV DPRD Samarinda, Anhar sampaikan permintaan kepada Dinas Pekerjaan Umum Penataan Ruang (PUPR) Samarinda untuk blacklist atau memberikan daftar hitam kepada PT Samudra Anugrah Indah Permai (SAIP).

Perusahaan ini adalah yang menangani proyek pengerjaan Teras Samarinda.

Permintaan black list itu disampaikan Anhar melihat dari polemik yang belum berujung pada pekerjaan yang dilakukan oleh PT Samudra Anugrah Indah Permai.

Perusahaan ini dituding pihak pekerja tak selesai membayarkan upah puluhan pekerja di Teras Samarinda.

Jumlah upah belum selesai dibayarkan adalah sekitar Rp 500 jutaan.

"Saya minta perusahaan ini harus sudah diblacklist," tegasnya saat diwawancara Arusbawah.co di Rapat Hearing Komisi IV mengenai Ketenagakerjaan di Kantor DPRD Samarinda, Selasa (19/11/2024) pagi.

Anhar sampaikan jika Pemkot Samarinda terus memberi peluang pada perusahaan itu, akan muncul kecurigaan publik mengapa perusahaan bermasalah itu diberi kesempatan.

Tag

MORE