Arus Politik

Rudy-Seno Soroti Tingginya Kasus Stunting di Kaltim Meski APBD Besar

Rabu, 23 Oktober 2024 15:40

Kolase foto Hadi Mulyadi dan Seno Aji/ Kolase by arusbawah.co

Ia menyatakan bahwa, selama ia menjabat, penanganan stunting sudah menunjukkan penurunan yang signifikan.

"Terima kasih atas pertanyaannya. Ketika saya menjadi Wakil Gubernur, saya juga menjadi salah satu anggota Satgas Stunting, jadi saya ingat betul angka-angkanya" ujar Hadi

"Memang pada tahun 2022 angka stunting Kalimantan Timur di atas rata-rata nasional, yaitu 23,9 persen. Namun, pada 2023 angka tersebut menurun menjadi 22,9 persen", ujar Hadi kemudian.

"Pada Desember 2023, turun lagi menjadi 18,3 persen, dan pada Juli 2024 kita berhasil menurunkannya menjadi 14,5 persen, yang sudah di bawah standar nasional,” jelasnya.

Namun, paslon Seno Aji tidak puas dengan jawaban tersebut.

Dalam tanggapannya, ia menyoroti perbedaan antara prevalensi dan kasus stunting, yang menurutnya tidak dijelaskan dengan cukup jelas oleh Hadi Mulyadi.

Tag

MORE