Untuk calon gubernur Kaltim Isran Noor dipastikan akan mencoblos di lokasi dekat kediamannya.
Yakni di Tempat Pemungutan Suara (TPS) 15 di Jalan Untung Suropati, Kelurahan Karang Asam Ulu, Kecamatan Sungai Kunjang, Samarinda, Kaltim.
Lokasi itu sudah menjadi lokasi TPS dimana Isran Noor biasanya menyalurkan hak pilihnya pada tiap-tiap proses Pilkada.
Mulai dari Pilgub 2018, dan Pilpres lalu, Isran Noor diketahui mencoblos di TPS yang berlokasi tak jauh dari kediaman.
Nama Isran Noor juga sudah dipastikan terdaftar pada daftar pemilih di TPS 15 Jalan Untung Suropati.
“Sekitar 5 orang yang terdaftar di kediaman Pak Isran Noor,” ujar Haidir anggota Linmas di TPS itu, disadur dari Tribunkaltim.co
Sementara itu, untuk Rudy Mas’ud diperkirakan akan mencoblos di Balikpapan.
Yakni, di TPS TPS 04 Kelurahan Baru Tengah, Kecamatan Balikpapan Barat, Kota Balikpapan.
Meski belum ada keterangan langsung soal apakah nama Rudy Mas’ud terdata sebagai daftar pemilih di TPS ini, namun dalam proses Pileg dan Pilpres sebelumnya, Rudy Mas’ud diketahui mencoblos di lokasi TPS tersebut.
Lokasi TPS 04 ini tak jauh dari kediaman orang tua Rudy Mas’ud. (pra)
Tag