Arus Daerah

Pilkada Serentak 2024, Bawaslu Kaltim Gandeng Media dan Lembaga Pendidikan untuk Edukasi Politik dan Partisipasi Masyarakat

Minggu, 14 Juli 2024 7:6

ARUSBBAWAH.CO - Koordinator Divisi Pengawasan dan Hubungan Antar Lembaga Bawaslu Provinsi Kalimantan Timur, Galeh Akbar Tanjung, menegaskan pentingnya memperkuat peran Informasi Kampanye Pemilu (IKP) dalam membangun kesadaran dan partisipasi masyarakat dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak mendatang.

Hal ini disampaikan saat usai melakukan kegiatan "Peran Media dalam Meningkatkan Pengawasan Partisipatif" yang diselenggarakan oleh Bawaslu Provinsi Kalimantan Timur di Cafe Setiap Hari Kopi, Jl. Ir Juanda, Samarinda, Sabtu malam (13/7/2024).

Galeh Akbar Tanjung menjelaskan bahwa upaya ini merupakan bagian dari strategi Bawaslu untuk menghindari potensi-potensi kerawanan, seperti politik uang dan netralitas Aparatur Sipil Negara (ASN).

"Saat ini, tahapan Pilkada serentak sedang berjalan, dan kami berharap masyarakat dapat aktif mengawal proses ini," ujar Galeh Akbar Tanjung.

Ia menjelaskan bahwa Bawaslu Kalimantan Timur bekerja sama dengan berbagai pihak, termasuk media massa dan lembaga pendidikan, untuk meningkatkan pemahaman masyarakat akan hak-hak mereka dalam proses pemilihan.

"Peran media sangat krusial dalam menyampaikan informasi terkait tahapan pemilu dan pentingnya edukasi politik tanpa dukungan media, kami sulit untuk menyampaikan pesan dengan efektif kepada seluruh masyarakat Kalimantan Timur,"ucapnya.

Tag

MORE