Arus Publik

Peluang Kembali Maju Independen, Basri Rase - Chusnul Dhihin Dapat Angin Segar KPU Bontang Dan Bawaslu Bontang

Rabu, 22 Mei 2024 9:22

Arusbawah.co - Harapan pasangan Basri Rase - Chusnul Dhihin untuk ikut dalam Pilwali Bontang 2024, masih terbuka lebar.

Meskipun niat pasangan Basri Rase - Chusnul Dhihin sempat terhambat, karena berkas pendaftaran jalur independen pasangan ini, dinyatakan Tidak Memenuhi Syarat (TMS), pada Kamis pekan lalu, 16 Mei 2024, namun, kabar baik diterima.

Usai, Rabu (22/5/2024), permohonan Basri Rase -Chusnul Dhihin untuk kembali dapat mengakses Sistem Informasi Pencalonan (SILON) diperbolehkan, setelah melalui musyawarah KPU dan Bawaslu bersama dengan tim paslon.

Dari hasil musyawarah itu, menyepakati KPU Bontang memberikan kesempatan membuka kembali akses SILON untuk mensubmit data dan jumlah dukungan dalam waktu 2x24jam terhitung sejak akses SILON dibuka, penyampaian dari Komisioner KPU Bontang, Acis Maidy Muspa.

“Dari hasil musyawarah sejak pukul 10.00 sampai 11.30 wita, di kantor Bawaslu. Disepakati, KPU Bontang memberi kesempatan kepada tim paslon untuk melakukan submit data dan jumlah dukungan ke dalam SILON tidak berubah dari jumlah 16.395 dukungan sesuai data terakhir yang diterima oleh KPU Bontang dalam SILON pada 16 Mei 2024 lalu," katanya.

"Yang selanjutnya akan dilakukan proses Verifikasi administrasi hingga tgl 29 mei 2024,” lanjutnya lagi melalui pesan singkat kepada media.

Dengan diberikannya akses itu, tim paslon Basri Rase - Chusnul Dhihin memiliki waktu untuk bisa memperbaiki berkas dukungan serta mengumpulkannya sesuai waktu yang ditentukan KPU.

Dari hasil putusan musyawarah, pasangan ini diberikan waktu selama dua hari (2x24 jam) untuk menginput data di Sistem Informasi Pencalonan (Silon).

Tag

MORE