Advertorial

Pelantikan TP PKK hingga Bunda PAUD di Hari Kartini, Pemkot Samarinda Minta Perempuan Jadi Motor Pembangunan

Rabu, 23 April 2025 22:42

FOTO BERSAMA - Foto Bersama usai Pelantikan Jajaran TP PKK, Dekranasda dan Bunda Paud/Irwan-Arusbawah.co

Lebih lanjut, Ketua TP PKK Kota Samarinda, Rinda Wahyuni Andi Harun, turut memberikan pesan inspiratif dalam kesempatan tersebut. 

Ia menilai momentum pelantikan yang bertepatan dengan Hari Kartini sebagai pengingat pentingnya peran perempuan dalam pembangunan.

“Semangat Kartini harus terus hidup dalam setiap program pemberdayaan. Ini bukan hanya soal kesetaraan, tapi bagaimana perempuan mampu menjadi motor penggerak perubahan sosial dan ekonomi,” kata Rinda.

Ia juga menyampaikan komitmen untuk mengembangkan potensi ekonomi keluarga melalui pembinaan UMKM oleh Dekranasda, serta meningkatkan kualitas pendidikan anak usia dini melalui penguatan layanan PAUD. 

Menurutnya, seluruh elemen penggerak perempuan di tingkat kota hingga kecamatan harus aktif menangani isu strategis, termasuk pencegahan stunting.

“Upaya penurunan angka stunting, misalnya, memerlukan kerja sama lintas sektor. Kami akan berkolaborasi dengan Dinas Kesehatan, Dinas Pendidikan, dan OPD lain agar program yang dijalankan benar-benar menyentuh kebutuhan warga,” jelasnya.

Menutup acara, Rinda mengajak semua pihak yang baru dilantik untuk terus berinovasi dan bekerja dengan hati, demi mewujudkan pelayanan publik yang menyeluruh dan berdampak langsung bagi masyarakat Samarinda.

(adv)

Tag

MORE