Keberadaan Pantai Marang membawa dampak signifikan bagi perekonomian masyarakat setempat.
UMKM yang terlibat di sektor pariwisata merasakan peningkatan pendapatan yang sangat besar.
"UMKM sangat terbantu. Pendapatan mereka melonjak berkat kunjungan wisatawan," ujar Ali.
Namun, masih ada tantangan yang harus diatasi.
Salah satunya adalah keterbatasan air bersih dan toilet. Saat ini, kebutuhan air di pantai masih bergantung pada pasokan air PDAM yang dibeli.
"Kami berharap pemerintah bisa membantu membangun sumur bor untuk memenuhi kebutuhan air bersih," katanya.
Ali juga menyampaikan rencana jangka panjang untuk Pantai Marang, termasuk pembangunan taman mangrove, penambahan anjungan, dan pembuatan pagar pembatas antara hutan mangrove dan kawasan wisata.
"Kami ingin Pantai Marang terus berkembang menjadi destinasi wisata unggulan yang mendukung ekonomi masyarakat," tutupnya. (wan)
Tag