Arus Terkini

Empat Kali Perpanjang Finalisasi PDSS, Tak Sedikit Sekolah di Kaltim Belum Tuntaskan Pendaftaran SNBP

Minggu, 9 Februari 2025 9:15

Kolase Foto Siswa tengah Simulasi SNBT dan Logo SNPMB (Foto: Arusbawah.co)

ARUSBAWAH.CO - Panitia Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru (SNPMB) memberikan perpanjangan waktu pendaftaran untuk sekolah-sekolah yang belum menyelesaikan finalisasi pengisian Pangkalan Data Sekolah dan Siswa (PDSS) bagi peserta Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP).

Perpanjangan ini berlaku mulai 7 Februari 2025, pukul 19.00 WIB hingga 8 Februari 2025, pukul 04.00 WIB.

Sebelumnya, perpanjangan finalisasi PDSS ini telah dilakukan hingga sebanyak empat kali, yakni awalnya diberi batas waktu sejak 6-31 Januari 2025.

Karena masih banyak sekolah yang belum menyelesaikan finalisasi data, yang mengakibatkan ratusan siswa terancam tidak dapat mengikuti SNBP, panitia SNPMB pertama kali memperpanjang batas waktu finalisasi pada 2 Februari.

Perpanjangan ini kemudian dilanjutkan hingga 5 Februari 2025, dan selanjutnya diperpanjang lagi hingga 7 Februari 2025.

Namun, karena sejumlah sekolah masih belum menyelesaikan proses finalisasi, Menteri Pendidikan Tinggi, Sains, dan Teknologi (Kemendikti), Satryo Soemantri Brodjonegoro, akhirnya memutuskan untuk memberikan kesempatan lebih lama.

Tag

MORE