Arus Terkini

Diduga Berkaitan dengan TPPU Rita Widyasari, Berapa Nilai Valas Disita KPK dari Rumah Japto Soerjosoemarno? 

Rabu, 5 Februari 2025 5:22

Kolase potret Japto Soerjosoemarno dan Tessa Mahardika/ arusbawah.co

ARUSBAWAH.CO - Diduga berkaitan dengan kasus Tindak Pidana Pencucian Uang (TPPU) eks Bupati Kutai Kartanegara (Kukar) Rita Widyasari, KPK geledah rumah Ketua Majelis Pimpinan Nasional Pemuda Pancasila (PP) Japto Soerjosoemarno.

Kepastian soal penggeledahan rumah Japto Soerjosoemarno yang berada di Jagakarsa, Jakarta Selatan, sudah disampaikan Juru Bicara KPK, Tessa Mahardika pada hari ini, Rabu (5/2/2025).

Dari penggeledahan itu, ada beberapa barang yang disita, termasuk di antaranya kendaraan mobil, mata uang asing serta barang elektronik.

Dalam keterangannya kepada media, belum ada penjelasan dari KPK soal status dari Japto Soerjosoemarno di penggeledahan ini.

KPK hanya membeberkan soal jumlah barang yang sudah dilakukan penyitaan dari hasil penggeledahan di rumah Japto Soerjosoemarno.

Rinciannya, pertama adalah soal kendaraan mobil.

KPK menyita 11 mobil di penggeledahan itu.

Selain itu, juga dilakukan penyitaan untuk valas alias mata uang asing dari kediaman Japto Soerjosoemarno.

Tag

MORE