Advertorial

Desa di Kutim Lolos Verifikasi untuk Program Dana Karbon FCPF, Siapkan Pelatihan untuk Penanggulangan Kebakaran Lahan

Minggu, 8 Desember 2024 21:50

Suasana Desa Tanjung Labu/ IST

Disampaikan oleh Sekretaris Desa Tanjung Labu, Mahmud Halim Al Qusairi, penggunaan dana akan dilakukan salah satunya adalah untuk pelatihan penanggulangan kebakaran lahan.

Di sana akan dilakukan pembentukan kelompok Masyarakat Peduli Api (MPA) dan pengadaan kebutuhan operasional perlu seiring dengan berbagai pelatihan.

"Kami juga akan melaksanakan pelatihan untuk penanggulangan kebakaran lahan di sekitar lingkungan pemukiman, atau area yang bisa dijangkau oleh masyarakat, yang bisa berpotensi mengalami kebakaran," ujarnya, Rabu (4/12/2024).

Ia juga membeberkan pelatihan tersebut akan berisi tentang teknis serta penggunaan peralatan safety dan telekomunikasi dalam penanggulangan kebakaran.

"Nanti kami memberikan pelatihan juga terkait teknis dari dukungan program itu, juga dengan sarana dan prasananya, yang bisa mendukung kegiatan pengendalian kebakaran lahan ini lewat MPA," jelasnya. (adv)

Tag

MORE