Arus Publik

AMDAL Terowongan Gunung Manggah Berpolemik, Warga Justru Sumringah! Kok Bisa? 

Jumat, 21 Juni 2024 15:27

Potret Terowongan Gunung Manggah Samarinda/ Foto: Arusbawah.co

Kedua, soal adanya penemuan sumber air yang tak terduga.

Adanya revisi, menurutnya, merupakan bagian dari upaya untuk menyempurnakan proyek dan meminimalisir dampak lingkungan.

“Untuk menghindari itu, ya Amdal kita revisi. Jadi sesuatu yang normal revisi itu. Seolah-olah ketidakkonsistenan. Padahal enggak, ini revisi Amdal bagian dari upaya kita untuk konsisten,” tegas Andi Harun.

Grafis terowongan Gunung Manggah Samarinda/ Grafis by Arusbawah.co

Adanya respon dari Wali Kota Andi Harun ini kemudian tim redaksi kembali konfirmasi kepada Purwadi, melalui sambungan telepon, Jumat (21/6/2024).

"Oke saja sih, saya sebenarnya proyek ini setuju-setuju saja gitu loh. Karena kan mengurai kemacetan kan," ucapnya.

Tetapi, Purwadi menyampaikan, perlunya ada penjelasan detail lagi mengapa revisi Amdal dilakukan pemerintah.

"Kan ada statement sebelumnya, menyatakan bahwa makin ke sini kok makin banyak revisinya. Nah makin banyak (revisi Amdal) ini yang harus diperjelas," ucapnya.

"Dukungan uji publik kan itu ada. Pasti DLH (Dinas Lingkungan Hidup) terlibat lah. Karena setiap AMDAL pasti ada uji publik. Jadi tak ada salahnya dijelaskan saja. Ini kan yang ngomong baru PUPR, dan Wali Kota, DLH-nya kan belum bicara," katanya.

Ia menyampaikan bahwa di era digital saat ini, semua hal bisa diakses oleh publik.

Potret Terowongan Gunung Manggah Samarinda/ Foto: Arusbawah.co
Tag

MORE