Advertorial

Sosialisasi Teknologi Tepat Guna Dorong Ekonomi Kaltim yang Inklusif

Jumat, 15 November 2024 3:43

Kegiatan sosialisasi Pemanfaatan Teknologi Tepat Guna Tahun 2024/ arusbawah.co

Lebih lanjut, Puguh menuturkan setiap desa di Kalimantan Timur memiliki potensi unik yang bisa dikembangkan dengan penerapan TTG sehingga dapat mampu meningkatkan perekonomian lokal dan memperkuat ketahanan ekonomi masyarakat desa.

Untuk memperkaya perspektif dalam pengembangan TTG di Kaltim, DPMPD juga menghadirkan narasumber dari DPMPD Jawa Barat.

Diketahui bahwa pemerintah Jawa Barat berhasil merancang kebijakan yang mendukung perkembangan TTG secara efektif dan terarah, sehingga mampu menciptakan potensi ekonomi yang kuat berbasis teknologi tepat guna.

Pembukaan acara dibuka dengan kemeriahan tarian mix tradisional yang ditampilkan dari Sanggar Tari Parahyangan Balikpapan/ HO

Puguh mengajak semua pihak yang hadir untuk memanfaatkan kesempatan ini sebagai ajang belajar dan berbagi pengalaman dalam penerapan TTG di daerah masing-masing dan dapat dimanfaatkan dengan baik sehingga potensi TTG di Kaltim dapat berkembang dengan maksimal.

Sehingga dapat mendorong forum Posyantek dan DPMPD Kabupaten/Kota di Kaltim untuk lebih gencar dalam sosialisasi dan penerapan teknologi tepat guna yang sesuai dengan kebutuhan dan potensi di wilayahnya.

“Pemanfaatan TTG di tingkat desa diharapkan tidak hanya mendukung perekonomian lokal, tetapi juga meningkatkan kualitas hidup masyarakat secara menyeluruh,” pungkasnya. (adv)

Tag

MORE