Arus Politik

Pisah Jalan Andi Harun – Rusmadi Di Pilwali Samarinda 2024, Siapa Berhak Klaim Progran Probebaya, Begini Kata Pengamat

Selasa, 21 Mei 2024 8:6

Gambar : Budiman Pengamat, Dosen Universitas Mulawarman

Ia pun berikan contoh, salah satunya, program Probebaya.

"Kalau program (Probebaya) ini dianggap berhasil, maka jadi menarik. Ketika ada pertarungan antara 01 dan 02, sama-sama bisa klaim, meskipun secara umum indentik 01, namun harusnya diklaim kerja bersama," ucapnya.

Meskipun, dikatakan Budiman, dalam pertarungan Pilkada, persoalan program bukan menjadi salah satu tolak ukur keberhasilan meraih suara masyarakat.

"Di arena pilkada, memang agak rumit," ucapnya.

Budiman juga menilai, bahwa saat ini, dengan adanya program-program di Samarinda yang dinilai berhasil, Rusmadi, perlu menyusun strategi ke depan, bagaimana ia memahamkan kepada masyarakat, bahwa peran dirinya juga sentral dalam pembangunan Samarinda lima tahun ke belakang lalu.

"Ketika kita memperhatikan (dijalankannya program), pasti yang muncul ada keberhasilan Andi Harun, bukan keberhasilan Andi Harun - Rusmadi. Dalam kosntestasi ke depan Rusmadi sebagai wakil perlu menyusun strategi bahwa itu keberhasilan dia juga," ucapnya. (*)

Tag

MORE