Meyakinkan masyarakat sekitar untuk berperan aktif di pengembangan wisata Pantai Marang, disebut Nasrul, mengalir seperti air.
"Kesadaran mulai muncul setelah ada pembangunan glamping itu. Setelah ditata, kesadaran itu muncul sendiri. Dari komitmen pembangunan di sana," ucapnya.
Ke depan, Nasrul bersama dengan BUMdes Desa Kaliorang akan menyiapkan untuk beberapa fasilitas penunjang lainnya di kawasan wisata itu.
Di antaranya, kawasan Pujasera, kios oleh-oleh serta jogging track.
"Termasuk juga jalur pedestrian pejalan kaki, serta home stay baru," ucapnya.
Sementara itu, kehadiran BUMDes yang efektif berjalan di Desa Kaliorang disambut positif oleh Kepala DPMPD Kaltim, Puguh Harjanto.
Ke depan, ia ingin agar BUMDes bisa terus memperluas jaringan bisnis mereka demi peningkatan ekonomi masyarakat di sekitar desa itu sendiri.
"BUMDes mampu menarik lebih banyak investor serta memperluas jaringan usaha mereka,” ujar Puguh. (adv)
Tag