Arus Politik

Harta Kekayaan Hadi Mulyadi di LHKPN, Total Rp 8 Miliar dan Punya Tanah-Bangunan di 18 Lokasi

Jumat, 16 Agustus 2024 7:17

Potret saat Hadi Mulyadi dakwah/foto ig @mulhadiismail

ARUSBAWAH.CO - Wakil Gubernur Kalimantan Timur periode 2018-2023 yang juga Bakal Calon Wakil Gubernur Kaltim saat ini, Hadi Mulyadi terdata memiliki tanah dan bangunan sejumlah Rp 8.451.799.996, tersebar di 18 lokasi pada Kota Samarinda.

Sementara untuk total harta kekayaannya kurang lebih 8 Miliar.

Data itu berdasarkan e-LHKPN (Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara) dengan tanggal penyampaian 22 Desember 2023.

Data LHKPN itu didapatkan tim redaksi Arusbawah.co via situs https://elhkpn.kpk.go.id/, didownload pada Jumat (16/8/2024).

Dari situs KPK itu, tanggal pelaporan LHKPN Hadi Mulyadi adalah 1 Oktober 2023, jenis Laporan Khusus, Akhir Jabatan Hadi Mulyadi sebagai Wakil Gubernur Kalimantan Timur.

Dilihat berdasarkan data tersebut, Hadi Mulyadi memiliki kekayaan berupa tanah dan bangunan, alat transportasi dan mesin, harta bergerak lainnya, surat berharga, kas dan setara kas dan harta lainnya.

Ditotal dari harta tersebut Hadi Mulyadi memiliki harta Rp 10.070.899.445.

Dilihat berdasarkan harta kekayaan tersebut Hadi Mulyadi memiliki harta berupa tanah dan bangunan yang tersebar di 18 lokasi di Kota Samarinda.

Sebagai informasi, Hadi Mulyadi merupakan salah satu Bakal Calon Wakil Gubernur Kalimantan Timur.

Saat ini Hadi Mulyadi digandeng oleh Isran Noor Gubernur Kalimantan Timur periode 2018-2023.

Isran Noor-Hadi Mulyadi bergandengan kembali di Pilkada Kalimantan Timur seperti Pilkada sebelumnya pada tahun 2018 dan terpilih pada saat itu.

Saat ini Isran Noor-Hadi Mulyadi, sudah mendapat rekomendasi dari 2 partai politik (parpol), yakni PDI Perjuangan dengan 9 kursi dan Demokrat dengan 2 kursi.

Dari 2 partai tersebut, sudah cukup kursi parlemen untuk bisa mendaftarkan pasangan di KPU.

Berikut data kekayaan Hadi Mulyadi sebagaimana di publish di e-LHKPN KPK:

Tanah dan Bangunan: Rp 8.451.799.996

Alat Transportasi dan Mesin: Rp 872.824.200

Harta Bergerak Lainnya: Rp 73.535.000

Surat Berharga: -

Kas dan Setara Kas: Rp 672.740.249

Harta Lainnya: -

Sub Total: Rp 10.070.899.445

Hutang: Rp 2.033.333.335

Total Harta Kekayaan: Rp 8.037.566.110

Suber: e-LHKPN KPK (gwh)

Tag

MORE