Advertorial

DPT Samarinda Sudah Final, Total Ada 8 Ribu Pemilih Tambahan

Sabtu, 21 September 2024 13:22

Pleno terbuka penetapan DPR untuk Kota Samarinda/ Foto: arusbawah.co

ARUSBAWAH.CO - Samarinda menjadi Kota/Kabupaten terakhir yang menggelar Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi Daftar Pemilih Sementara (DPS) hasil perbaikan dan penetapan Daftar Pemilih Tetap (DPT) pada pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Kalimantan Timur serta pemilihan Walikota dan Wakil Walikota Tahun 2024.

Kegiatan tersebut digelar di Hotel Mercure Hotel Samarinda, Sabtu (21/9/2024) siang.

Dari rapat pleno tersebut KPU Kota Samarinda menetapkan jumlah DPT sebanyak 612.072 pemilih dan jumlah total TPS 1.202.

“Dari data DPT Tersebut terdapat 308.427 pemilih Laki-Laki dan 303.645 Pemilh Perempuan,” ujar Ketua KPU Kota Samarinda Firman Hidayat.

Dia juga menyebutkan dari jumlah TPS yang ada di Kota Tepian, terdapat 7 TPS Lokasi Khusus (Loksus) yang terbagi di 2 TPS di Kecamatan Samarinda Ulu seperti: Universitas Muhammadiah Kalimantan Timur (UMKT) serta Universitas Mulawarman (Unmul).

“Samarinda Utara ada 3 TPS di 2 lokasi, yaitu Rutan Sempaja sebanyak 2 TPS, dan 1 di Lapas Narkotika, serta ada 2 TPS yang terletak di Lapas Sudirman,” jelas Firman

Tag

MORE