Pihaknya mengucapkan terima kasih atas antusiasme dan dukungan seluruh partai parlemen yang telah mempercayakan dan mendukung pasangan AH-SZ, serta diantar oleh tokoh lintas agama, ormas, dan tokoh-tokoh adat.
Ketika proses pendaftaran itu, meski sudah dibatasi sebanyak 10 orang, nyatanya pendukung bakal pasangan calon ini membludak berbondong-bondong mengantar AH-SZ mendaftar.
“Kader-kader partai politik dan hampir seluruh elemen masyarakat turut mengantar, bahkan kami lihat sudah ramai di Hotel Puri Senyiur Samarinda, ternyata di KPU ini juga ramai menunggu kami,” tambahnya.
AH memaknai, dukungan tersebut merupakan sebagian dari bentuk kegembiraan warga Kota Samarinda atas pencalonan yang pihaknya lakukan.
“Mudah-mudahan menjadi keberkahan dan kehadiran kami memimpin Kota Samarinda benar-benar bisa bermanfaat dan membawa kemaslahatan, meningkatkan pembangunan serta melanjutkan apa yang baik di Kota Samarinda,” imbuhnya.
Terakhir, AH mengucapkan minta maaf kepada seluruh masyarakat Samarinda atas kendala arus lalu lintas yang dihadapi.
“Kami minta maaf sebesar-besarnya kepada seluruh masyarakat Kota Samarinda, jika pendaftaran kedua pasangan calon ini menimbulkan kemacetan karena banyaknya elemen masyarakat yang menyertai pendaftaran ini,” ucapnya dengan tulus. (ale)
Tag