Advertorial

50 Stand Dihadirkan pada Expo BUMDes di BIG Mall Samarinda, Pihak DPMPD Kaltim Sebut soal Pendampingan

Selasa, 3 Desember 2024 12:41

Ilustrasi BUMDes/ Foto: IST

"Ini muaranya, kami terus lakukan pendampingan kepada BUMDes-BUMDes di Kaltim. Secara angka, ada 779 BUMDes yang ada di Kaltim. Mereka ini yang kami dorong untuk go public," ucapnya.

Perkembangan BUMDes-BUMDes di Kaltim pun disebutnya kini sudah tak bisa dianggap enteng lagi.

Sudah ada beberapa produk-produk yang dihasilkan BUMDes yang berhasil masuk pasar ekspor.

"Misalnya, ada BUMDes yang bisa ekspor lidi sawit hingga ke luar negeri. Itu ada dihasilkan dari BUMDes di Kutai Kartanegara," katanya.

Eka Kurniati juga sampaikan bahwa penting bagi pihaknya, untuk memastikan kehadiran BUMDes di desa-desa bisa berfungsi maksimal.

Jika itu bisa dilakukan, maka akan menimbulkan multiplier effect bagi peningkatan ekonomi di desa.

"Pertama, dari sisi tenaga kerjanya, pasti dari masyarakat desa. Kemudian, jika produk-produk BUMDes itu bisa diminati pasar, perputaran uangnya juga beredar di desa-desa," katanya. (adv)

Tag

MORE