Arus Politik

Survei SeMart Politica - Elektabilitas Novita Bulan - Artya Fathra Martin Ungguli Dua Paslon, Leading Sekitar 8 Persen

Rabu, 20 November 2024 11:0

Survei SeMart Politica soal Peta Politik di Mahakam Ulu/ Foto: HO

ARUSBAWAH.CO - Bertempat di Hotel Aston Samarinda, lembaga survei yang berkantor di Plaza Summarecon Bekasi Level 7, SeMart Politica merilis hasil survei mereka soal "Peta Terkini Menuju Pemilihan Kepala Daerah Kabupaten Mahakam Ulu 2024" pada Rabu (20/11/2024).

Dihadiri puluhan jurnalis dari cetak dan elektronik, di survei tersebut dipaparkan elektabilitas tiga pasangan calon yang saat ini sedang berkontestasi untuk Pilkada Mahalu 2024.

Ketiga calon tersebut adalah pasangan nomor urut 1, Yohanes Avun-Juan Jenau, kemudian pasangan nomor urut 2 Novita Bulan-Artya Fathra Marthin, dan Owena Mayang Sari-Stanis Laus Liah yang merupakan paslon nomor urut 3.

Di survei itu, sebanyak 440 responden diberikan simulasi pertanyaan tertutup "Seandainya ada 3 pasangan calon yang akan maju sebagai calon Bupati dan Wakil Bupati. Dari 3 pasangan berikut, mana yang Ibu/Bapak pilih? Kalau ”rahasia”, ”belum memutuskan” atau ”tidak tahu/tidak jawab”, di antara calon-calon tersebut mana yang paling pantas didukung menjadi Bupati dan Wakil Bupati?".

Hasilnya, untuk elektabilitas tertinggi adalah pada pasangan Novita Bulan-Artya Fathra Marthin dengan 42,0 persen, lalu Owena Mayang Shari Belawan-Stanislaus Liah dengan 34,5 persen, Yohanes Avun-Yohanes Juan Jenau 15,2 persen.

"Sisanya sebanyak 8,2 % persen menjawab belum memutuskan, tidak tahu atau tidak jawab," ucap Direktur SeMart Politica, Gery Mohamad Iqbal dalam paparannya kepada awak media.

Ia pun mengamini perbedaan elektabilitas antara dua paslon teratas adalah sekitar 8 persen.

"Sekitar 8 persen," ucapnya.

Gap tersebut, diakuinya membesar jika dibandingkan dengan survei yang dilakukan SeMart Politica di Mahakam Ulu pada September 2024 lalu.

Di survei pertama itu, gap angka elektabilitas Novita Bulan-Artya Fathra Marthin dan Owena Mayang Shari Belawan-Stanislaus Liah, ada di angka sekitar 5 persen.

Direktur SeMart Politica, Gery Mohamad Iqbal (kiri)/ arusbawah.co

Tak hanya melakukan survei soal elektabilitas pasangan calon, SeMart Politica juga memberikan pertanyaan tertutup kepada responden untuk mengukur elektabilitas calon bupati dan calon wakil bupati secara terpisah.

Angkanya, untuk survei calon bupati, Novita Bulan juga unggul dibandingkan dengan dua calon bupati lainnya.

Angka detailnya adalah 40,3 persen untuk Novita Bulan, lalu Owena Mayang Shari dengan 36, 3 persen serta Yohanes Avun 15,5 persen.

Elektabilitas ini selaras dengan survei calon wakil bupati yang juga menempatkan wakil Novita Bulan di elektabilitas tertinggi.

"Untuk elektabilitas calon wakil bupati, Artya Fathra Marthin dengan 39, 5 persen, Stanislaus Liah 35, 5 persen dan Yohanes Juan Jenau 16,3 persen.

Dijelaskan Gery Mohamad Iqbal, pihaknya menggunakan metode multistage random sampling untuk penarikan sample.

Jumlah respondennya 440, dengan margin of error 4,8 persen.

"Metode pengambilan data adalah wawancara tatap muka dengan responden menggunakan instrumen berupa kuesioner," jelasnya.

Untuk periode survei ini adalah yang paling terbaru karena digelar pada 01 - 08 November 2024.

Ads Arusbawah.co

Sebagai informasi, ada tiga pasangan calon di Pilkada Mahakam Ulu.

Yohanes Avun-Juan Jenau diusung oleh Golkar dan PDI Perjuangan.

Novita Bulan-Artya Fathra Marthin diusung oleh Partai Gerindra.

Sementara Owena Mayang Sari-Stanis Laus Liah diusung Partai Amanat Nasional (PAN), Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), dan Partai Demokrat. (pra)

Tag

MORE