ARUSBAWAH.CO - Wajah baru di DPRD Kaltim Husni Fahruddin yang lebih akrab disapa Ayub, punya target besar usai dirinya kini duduk di legislator Karang Paci.
Ayub yang terpilih sebagai anggota DPRD Kaltim periode 2024 -2029. menuturkan bahwa sumber daya alam (SDA) di Kaltim harus jadi perhatian khusus bagi para legislator.
Dirinya pun akan menginisiasi ini untuk isu-isu seputar SDA akan jadi perhatian lebih bagi anggota dewan di Karang Paci.
Sebabnya, kata Ayub, Kaltim yang kaya akan SDA ini tetapi masyarakatnya belum mendapat benefit signifikan hingga lapisan terbawah masyarakat.
Seyogyanya, setiap lapisan masyarakat di Kaltim, bisa mendapatkan manfaat akan kayanya SDA di Kaltim.
“Masyarakat masih belum merasakan sepenuhnya manfaat dari kekayaan alam yang melimpah,” ucapnya.
Kaltim, dia sebut, punya banyak SDA yang jika dikelola dengan baik, dan dilakukan koordinasi yang baik pula dengan Kementerian ESDM, akan melahirkan banyak manfaat bagi masyarakat Bumi Etam.
Untuk itu, ia sampaikan aspek pengelolaan SDA di Kaltim haruslah diawasi dengan baik.
Dirinya, pada fungsi kedewanan, akan turut berjuang untuk pengawasan itu.
“Jadi fokus utama kami adalah memperjuangkan pengelolaannya, agar lebih berpihak kepada rakyat,” pungkasnya. (adv)