ARUSBAWAH.CO - Calon Gubernur Kaltim 01, Isran Noor memberikan koreksi statement Calon Gubernur Kaltim 02, Rudy Mas'ud dalam sesi kedua debat perdana Pilgub Kaltim di Plenary Hall Sempaja, Samarinda, Rabu (23/10/2024).
Koreksi Isran Noor itu ia sampaikan karena dirinya merasa ada kesalahan penyebutan untuk kabupaten/kota, menjadi kecamatan.
Awalnya di sesi kedua itu, Rudy Masud mendapat pertanyaan berkaitan dengan pemerataan kesehatan di Kaltim.
Di kesempatan itu, Rudy Mas'ud sampaikan soal programnya, yakni Gratis Pol dan Jos Pol.
"Kami memiliki konsep Gratispol dan Jospol. Sarana-sarana kesehatan, fasilitas-fasilitas kesehatan akan kami tingkatkan. Kemudian juga penyediaan rumah sakit unggulan di setiap kabupaten/ kota," ucap Rudy Mas'ud.
Ketika menyampaikan jawaban itulah Rudy Mas'ud memang sempat menyebut 10 kecamatan, bukannya 10 kabupaten/ kota.
Tag