ARUSBAWAH.CO - Gelaran Focus Group Discussion (FGD) yang digelar oleh Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintahan Desa (DPMPD) Kaltim, Desa Mendik Makmur memaparkan inovasi dan capaian pembangunan desa.
Kepala Desa Mendik Makmur Kabupaten Paser, Kris Setio Adi, menyampaikan fokus pembangunan desa adalah peningkatan infrastruktur dan pemberdayaan ekonomi kreatif.
Menurutnya, infrastruktur yang memadai menjadi kunci dalam menunjang aktivitas ekonomi dan sosial masyarakat desa.
“Untuk meningkatkan kualitas hidup warga, kami telah mengembangkan berbagai sarana dan prasarana, seperti kantor desa, puskesmas pembantu, rumah ibadah, jalan beton, hingga GOR serbaguna,” ujar Kris.
Fasilitas ini dirancang untuk mendukung berbagai kegiatan masyarakat.
Selain itu, Desa Mendik Makmur juga membangun fasilitas pendidikan mulai dari TK hingga SMP.
Desa ini menyediakan akses air bersih melalui Program Penyediaan Air Minum dan Sanitasi Berbasis Masyarakat (PAMSIMAS), yang dikelola oleh BUMDes Tirta Makmur.
Tag