Advertorial

Desa Tanjung Labu Kutim Bakal Terima Dana Karbon Program FCPF, Digunakan untuk Pengelolaan Lingkungan Hidup

Minggu, 8 Desember 2024 21:15

Suasana Desa Tanjung Labu/ IST

ARUSBAWAH.CO - Satu desa di Kutai Timur akan menerima dana karbon dalam program Forest Carbon Partnership Facility Carbon Fund (FCPF-CF) untuk pengurangan emisi.

Desa itu adalah Desa Tanjung Labu, Kecamatan Rantau Pulung, Kabupaten Kutai Timur.

Disiapkan, dana yang akan diterima adalah Rp 305.180.000, -.

Perihal ini, Sekretaris Desa Tanjung Labu, Mahmud Halim Al Qusairi mengatakan, dalam usulan proposal yang diajukan, pemerintah desa membagi dana tersebut menjadi dua bagian.

Di antaranya, Rp 252.500.000 digunakan untuk pengelolaan lingkungan hidup desa.

Sedangkan Rp 52.680.000 digunakan untuk pengadaan sarana dan prasarana serta pelatihan Masyarakat Peduli Api (MPA) di desa tersebut.

Penggunaan dana karbon di desa Tanjung Labu akan diberikan untuk pengelolaan lingkungan hidup desa.

"Kemudian untuk pelatihan MPA untuk penanggulangan kebakaran lahan di desa," ujarnya, Sabtu (7/12/2024).

Untuk diketahui, desa Tanjung Labu menjadi salah satu dari 83 desa di Kutai Timur yang menerima dana program penurunan emisi karbon tersebut.

Berikut daftar desa penerima dana FCPF-CF:

Kecamatan Sangkulirang: Desa Benua Baru, Kerayaan, Benua Baru Ulu, Kolek, Maloy, Mandu Dalam, Mandu Pantai, Pelawan, Peridan, Saka, Sempayau, Tanjung Manis dan Tepian Terap. Kecamatan Telen Desa Juk Ayaq, Kernyanyan, Long Segar, Lung Melah, Marah Haloq. Kecamatan Teluk Pandan Desa Danau Redan, Kandolo, Martadinata, Suka Damai, Suka Rahmat, Teluk Pandan.

Kecamatan Batu Ampar: Desa Batu Timbau, Batu Timbau Ulu, Himba Lestari, Mawai Indah, Mugi Rahayu, Telaga. Kecamatan Bengalon: Desa Keraitan, Muara Bengalon, Sekerat, Sepaso Selatan, Sepaso Timur, Tebangan Lembak, Tepian Langsat. Kecamatan Busang Desa Long Bentuq, Long Lees, Long Nyelong, Mekar Baru.

Kecamatan Kaliorang: Kaliorang, Desa Selangkau. Kecamatan Karangan, Desa Baay, Batu Lepoq, Karangan Dalam, Karangan Hilir, Karangan Seberang, Mukti Lestari, Pengadan. Kecamatan Kaubun Desa Bumi Etam, Cipta Graha. Kecamatan Kongbeng Desa Miau Baru, Sukamaju. Kecamatan Long Mesangat Desa Melan. Kecamatan Muara Ancalong Desa Kelinjau Ilir, Kelinjau Ulu, Long Tesak dan Senyiur. Kecamatan Muara Bengkal: Benua Baru, Senambah. Kecamatan Muara Wahau Desa Benhes, Dabeq, Jak Luay, Nehes Liah Bing.

Kecamatan Rantau Pulung: Desa Kebon Agung, Manunggal Jaya, Rantau Makmur, Tanjung Labu, Tepian Makmur. Kecamatan Sandaran Desa Manubar, Manubar Dalam, Marukangan, Sandaran, Susuk Dalam, Tadoan dan Tanjung Mangkalihat. Kecamatan Sangatta Selatan Desa Singa Geweh, Sangatta Selatan, Sangkima, Teluk Singkama. Kecamatan Sangatta Utara Desa Sangatta Utara dan Swarga Bara. (adv)

Tag

MORE