ARUSBAWAH.CO - Kepala Bidang Pemberdayaan Kelembagaan dan Sosial Budaya Masyarakat, Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintah Desa (DPMPD) Kaltim, Roslinda, sampaikan posyandu se-Kaltim telah lakukan inovasi guna menarik minat pemeriksaan kesehatan bagi anak dan balita.
Tidak hanya hadir untuk balita dan anak, Roslinda sampaikan posyandu juga hadir sebagai kontroling kesehatan bagi remaja dan lansia.
Posyandu kini telah mengembangkan berbagai inovasi untuk meningkatkan partisipasi masyarakat dalam pemeriksaan kesehatan dengan menyesuaikan jadwal yang sesuai.
"Ada inovasi-inovasi yang mereka miliki untuk menarik partisipasi warga agar memeriksakan anak mereka dan ada juga remaja hingga lansia dengan jadwal yang berbeda," ucapnya.
Inovasi yang dimaksud salah satunya adalah penyediaan sarana permainan bagi anak-anak agar lebih betah.
Tag